Selasa, 14 Maret 2017

Kuliner Enak Dan Halal Kini Mudah Ditemui di Jepang



Jepang termasuk negara yang kini menjadi salah satu destinasi paling populer untuk para wisatawan terutama yang berasal dari Indonesia. Kebanyakan wisatawan yang datang tertarik dengan keunikan yang ada di Jepang seperti budaya, objek wisata dan juga kuliner khas yang menggugah selera. Untuk soal kuliner di Jepang, sudah menjadi rahasia umum jika tidak semua restoran menyediakan masakan yang halal. Mengenai hal ini pula lah, pemerintah Jepang mulai memperhatikan agar wisatawan muslim yang datang ke Negara Sakura ini bisa kulineran dengan aman yang bersertifikat halal. Tanpa perlu khawatir lagi, kamu bisa mengunjungi keempat restoran yang menyediakan kuliner yang halal :

1. La-Toque

Restoran halal pertama yang bisa kamu kunjungi adalah La-Toque yang berada di Narita Airport Terminal 2, Main Building 4th Floor. Restoran ini menyediakan makanan khas Jepang seperti Japanese Curry dengan bahan makanan yang halal tentunya. Aneka pilihan kari khas Jepang membuat restoran ini banyak dikunjungi oleh wisatawan asing dan juga warga Jepang. Rasa kari yang khas dipadu dengan nasi dan chicken katsu akan menambah selera makanmu.

2. Yoshitomoan

Tidak hanya di Bandara, kamu juga bisa menemukan retoran halal seperti Yoshitomoan yang berada di Tokyo. Restoran yang satu ini menawarkan menu soba yang merupakan makanan khas Jepang dan banyak dicari oleh pengunjung. Menu babi dan alkohol diganti dengan menu paket lainnya seperti Tamagotoji Soba Set yang berisi telur ataupun Agemochi Soba Set yang berupa mochi goreng. Yoshitomoan berada di 10 Nandomachi, Shinjuku-ku, Tokyo.

3. Naritaya

Ramen menjadi menu andalan yang paling banyak dicari para wisatawan saat berada di Jepang. Jika kamu mencari restoran ramen yang halal di Tokyo, maka datanglah ke Naritaya. Mie yang dijual oleh restoran ini adalah mie yang terbuat dari gandum Jepang dan dibuat di pabrik mereka sendiri. Kaldu yang digunakan dijamin halal, karena mereka menggunakan bahan baku ayam dan bahan pilihan lainnya. Menu yang wajib kamu coba saat berada di restoran ini adalah Zaru Ramen yang menjadi menu andalannya. Lokasi resto ini berada di Tokyo, tepatnya di 2-7-13, Asakusa, Taito-ku, Tokyo.

4. Le Maghrib 

Selain makanan khas Jepang yang dijual dengan bahan halal, ternyata kamu bisa menemukan makanan halal dari negara lain seperti Maroko. Dengan menu khas makanan Maroko tanpa memadukan dengan menu Jepang, restoran ini tidak hanya didatangi oleh wisatawan muslim saja, tetapi warga Jepang pun juga suka menikmati kuliner yang dihidangkan di resto ini. Agar rasa khasnya makin terasa, bahan-bahan yang digunakan juga di impor langsung dari luar negeri. Mau mencoba secara langsung? Lokasi Le Maghrib berada di Nishiazabu atau Futakotamagawa Tokyo.

Sumber : anibee.tv
Image : cdn.havehalalwilltravel.com 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar